Buka Bimtek Leadership Bagi Kepala Perangkat Daerah, Pj. Bupati Andriyanto Tekankan Inovasi dan Altruisme Sebagai Budaya Kerja - BKPSDM Kabupaten Pasuruan

Buka Bimtek Leadership Bagi Kepala Perangkat Daerah, Pj. Bupati Andriyanto Tekankan Inovasi dan Altruisme Sebagai Budaya Kerja

93x dibaca    2024-06-09 07:00:00    Administrator

Buka Bimtek Leadership Bagi Kepala Perangkat Daerah, Pj. Bupati Andriyanto Tekankan Inovasi dan Altruisme Sebagai Budaya Kerja

Sebagai pemimpin di era revolusi digital, Kepala Perangkat Daerah sudah sepatutnya memiliki pola pikir kreatif dan inovatif. Penegasan itu disampaikan oleh Penjabat (Pj.) Bupati Pasuruan, Andriyanto pada saat membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) Leadership Bagi Kepala Perangkat Daerah pada hari Sabtu (8/6/2024).

Dengan menempatkan inovasi sebagai budaya kerja, maka akan semakin memperluas perspektif dan cara bertindak sebagai seorang leader. Sehingga berimplikasi terhadap kepemimpinan yang efektif untuk menghasilkan kinerja yang berdampak bagi pembangunan daerah.     

"Mari kita jadikan inovasi sebagai habbit. Kita yakinkan, inovasi sebagai katalisator, mempercepat kesejahteraan masyarakat. Jadi, cara berpikir kita harus extra ordinary, kreatif dan inovatif," pintanya kepada Kepala Perangkat Daerah dan Camat yang hadir di Hotel Surya, Kecamatan Prigen.

Menurutnya, jika Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pasuruan telah terbiasa memecahkan masalah di tempat kerja, maka sudah barang tentu berpikir solutif. Sekaligus harus adaptif, terus bergerak dan belajar cepat dalam menghadapi tantangan saat ini yang semakin kompleks.   

"Sekarang kita hidup di era disrupsi dan era literasi. Karena itu, mari kita lebih kreatif lagi. Panjenengan bisa membuat konten-konten visual sebagai media sosialisasi program kerja. Bagaimana memanfaatkan media sosial, teknologi informasi untuk kemaslahatan ummat," tandasnya bersemangat.

Lebih lanjut, pria berkacamata yang masih aktif sebagai tenaga pendidik Sekolah Pascasarjana Universitas Airlangga tersebut tak lupa menekankan tentang figur kepemimpinan yang humanis. Sekaligus  memfasilitasi kemampuan timnya agar ebih berkembang kapasitas SDM-nya.

"Seorang pemimpin yang solid dan kuat pasti akan mampu menjadi seorang bintang yang hebat dalam setiap gerak perubahan yang lebih baik. Tentunya dengan bersikap humanis kepada timnya. Juga mampu menjadi pendengar yang baik bagi bawahannya," ujarnya.

Di penghujung arahannya, Pj. Bupati Andriyanto tak lupa menitipkan pesannya kepada Kepala Perangkat Daerah agar mengembangkan jiwa altruisme. Yakni senantiasa bersikap mengutamakan kepentingan bersama daripada kepentingan privadi. Tujuannya tidak lain untuk mencapai tujuan organisasi yang hebat.   

Masih di momen yang sama, forum diskusi dan evaluasi yang diinisiasi oleh Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) tersebut juga dilakukan Penandatanganan Komitmen Pelaksanaan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Pemerintah Kabupaten Pasuruan. Secarasimbolis ditandai dengan ditandatanganinya kesepakatan bersama yang diwakili oleh beberapa Kepala Perangkat Daerah. Tidak terkecuali turut ditandatangani oleh Pj. Bupati Andriyanto.

Sementara itu, dalam laporannya, Kepala BKPSDM Kabupaten Pasuruan, Ninuk Ida Suryani menyebutkan, kegiatan Bimtek Leadership Bagi Kepala Perangkat Daerah akan dilaksanakan selama dua hari (8-9 Juni 2024). Targetnya, untuk meningkatkan keterampilan komunikasi, manajemen waktu, pengambilan keputusan dan kemampuan memotivasi. Berikut, meningkatkan kemampuan dalam mengelola perubahan dan mengatasi tantangan baru.

"Bimtek Leadership Bagi Kepala Perangkat Daerah  juga kami harapkan bisa mengembangkan kemampuan untuk mengatasi konflik dan memberikan solusi yang efektif. Serta mendorong inovasi dan pemikiran strategis yang berkelanjutan dan membangun jiwa korsa," tuturnya dalam acara yang dihadiri oleh Sekretaris Daerah Yudha Triwidya Sasongko tersebut. 

Menghadirkan beberapa narasumber berkompeten semisal Kepala Kantor Regional II Badan Kepegawaian Negara (BK) II, A. Darmuji dan Dirjen Otonomi Daerah Kemendagri RI, kegiatan juga diharapkan mampu mendorong kolaborasi yang efektif di dalam organisasi. Tidak terkecuali untuk membangun dan memperkuat budaya organisasi yang positif dan produktif. Sudah pasti dengan mengembangkan nilai-nilai dan etika kerja yang kuat di dalam organisasi. (Eka Maria)

Komentar (0)

  1. Belum ada komentar

Tulis Disini